News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mudik Lebaran 2022

Pandemi Belum Berakhir, PMI Jakpus Bagikan 6.000 Masker Gratis ke Penumpang Tiga Stasiun Ini

Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Petugas Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Pusat bagikan masker untuk pengguna jasa kereta api di tiga stasiun, Sabtu (7/5/2022).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdi Ryanda Shakti

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Pusat membagikan 6.000 masker gratis di tiga stasiun di Jakarta, pada masa arus Mudik dan Balik Lebaran 2022, Sabtu (7/5/2022).

Pembagian masker ini dilakukan untuk mengingatkan kepada masyarakat jika pandemi Covid-19 belum berakhir.

Adapun lokasi tersebut adalah: Stasiun Pasar Senen, Stasiun Tanah Abang, dan Stasiun Gambir.

"Pembagian masker dilakukan kepada para penumpang kerta api agar mereka terlindungi dari resiko penularan Covid-19," ujar Pelaksana Bidang Organisasi dan Komunikasi PMI Jakarta Pusat, Ella Hartono.

Masing-masing stasiun, Kata Ella, dibagikan sebanyak 2.000 masker kepada pengguna jasa kereta api.

Baca juga: PMI Purwakarta Bagi-bagi Masker Gratis di Rest Area KM 72 A Tol Cipularang

"Sudah sejak Kamis (5/5/2022) dibagikan masker gratis. Hari ini, Sabtu (7/5/2022) terkahir pembagian masker," ungkapnya.

Pembagian masker dilakukan oleh 30 orang relawan yang bersedia untuk ikut membagikan masker.

Selain itu, Ketua PMI Jakarta Pusat, Soewardi Sulaiman juga turut serta membagikan masker di Stasiun Tanah Abang.

"Para penumpang kereta api agar terus menerapkan protokol kesehatan selama di perjalanan, salah satunya adalah dengan memakai masker," ucapnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini