"Telah dilakukan olah TKP oleh tim gabungan dibantu tim Puslabfor dan RS Polri. Ditemukan ada sepucuk pistol," tuturnya.
Bobby menerangkan, pihaknya masih menunggu hasil pemeriksaan Labfor dan doktor forensik guna mengetahui penyebab tewasnya korban.
Sementara ini, jasad telah dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati.
Bobby menerangkan, korban merupakan Ibu Rumah Tangga (IRT) dan bukan istri anggota Polri.
"Ibu rumah tangga. Bukan (istri anggota Polri). Nanti untuk lebih lanjut setelah hasil olah TKP labfor dan doktor keluar ya," ujar dia.
Luka Tembak di Dada
Polisi masih menyelidiki kasus tewasnya seorang wanita berinisial S (51) dengan luka tembak dan sepucuk pistol di dekat tubuh di rumahnya di kawasab Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara.
Saat ditemukan, S berada di dalam kamar dengan kondisi kamar terkunci.
"Di kamar terkunci," kata Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Gidion Arif Setyawan saat dihubungi, Sabtu (11/2/2023).
Saat itu, S sudah tergeletak dengan luka tembak di dada kirinya. Sementara untuk pistol ditemukan di samping kanan korban.
"Kondisinya jenazah terlentang, luka tembak di dada kiri. Di lantai, di sampingnya kursi, senjatanya di sebelah kanan tubuh," ujarnya.
Meski begitu, Gidion belum bisa memastikan kematian S apakah murni bunuh diri atau dibunuh.
"Dari Labfor dan Dokfor belum keluar. Belum ada kesimpulan bunuh diri atau dibunuh," jelasnya.