Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ashri Fadilla
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ribuan warga Muhammadiyah berbondong-bondong melaksanakan salat Idul Adha 1444 Hijriah di Masjid Agung Al Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Rabu (28/6/2023).
Menurut informasi dari pihak pengelola, Masjid Agung Al Azhar mampu menampung hingga sekira 15 ribu jemaah.
Untuk menunjang keamanan dan kenyamanan, penutupan jalan tampak dilakukan di sekitar Masjid Al Azhar.
Pantauan Tribunnews.com, penutupan dilakukan di pertigaan Jalan Raden Patah hingga pintu belakang Masjid Al Azhar.
Jemaah yang hadir pun tampak melaksanakan salah ied dengan khusyu.
Baca juga: Menko PMK Sarankan Warga Muhamadiyah Sembelih Hewan Kurban Kamis Besok Biar Kompak
Salat ied berjamaah ini dilakukan di lapangan terbuka Masjid Al Azhar.
Baik jemaah pria maupun wanita terlihat merapatkan barisan safnya saat diminta oleh imam.
Kali ini dipimpin oleh Achmad Khotib sebagai imam dan Jimly Asshiddiqie sebagai khatib.
Sebagai khatib, Jimly menyampaikan bahwa semangat dari salah Idul Adha ini adalah pertrmuan seluruh umat Islam.
"Kita harus bersyukur, bertakwa, semangat yang ada dalam diri kita saat ini pertemuaan seluruh umat islam untuk pada takwa," ujarnya.