TRIBUNNEWS.COM - Video yang memperlihatkan detik-detik pencuri tertidur pulas saat ditangkap di wilayah Pademangan, Jakarta Utara, viral di media sosial.
Berdasarkan penelusuran Tribunnews, video pencurit tertidur pulas menjadi bahan perbincangan warganet setelah diunggah oleh akun Instagram @fakta.jakarta pada Senin (30/10/2023) kemarin.
Pada awal rekaman terlihat anggota kepolisian memasuki rumah milik warga yang didalamnya sudah ada pencuri.
Pencuri tersebut tampak tidur pulas di atas kasur saat polisi mulai mendekatinya.
Polisi langsung membangunkan pencuri tersebut dan memintanya beranjak dari tempat tidur.
Seseorang bertanya alasan pencuri bertopi itu berada di rumah bukan miliknya.
Baca juga: Viral Bengkel di Puncak Bongkar Mobil Bermodus Rem Berasap, Pemilik Bantah: Dia Tak Keluar Uang Jasa
"Hanya tidur doang. Numpang tidur," kata pencuri berdalih.
Polisi kemudian meminta pencuri untuk menunjukkan kartu identitasnya.
"Mana KTP kamu," kata petugas meminta.
Pada akhirnya pencuri ini diamankan polisi guna diproses lebih lanjut.
Hingga Selasa (31/10/2023) video pencuri pulas tidur saat ditangkap sudah ditonton lebih dari 591 ribu kali.
Ratusan warganet ikut meramaikan dengan berbagai komentarnya.
Termasuk dibuat terheran-heran dengan ulah pencuri yang tidak kabur dari TKP malah numpang tidur di rumah korbannya.
Baca juga: Siswa SMA di Kalteng yang Viral karena Ajak Duel Gurunya Ternyata Tempramen, Sudah 2 Kali Berulah
Sudah 4 hari
Panit 2 Reskrim Polsek Pademangan, Iptu Syaiful Hidayat membenarkan terkait video viral tersebut.