Petugas terlihat menyalip kendaraan lain demi menyetop rombongan pemotor. Para pemotor tersebut pun berhasil disetop oleh petugas.
Aksi para pemotor tersebut terlihat berimbas pada kepadatan arus lalu lintas. Sejumlah mobil yang berada di lajur 1 memberhentikan kendaraannya karena adanya pemotor ini.
"Seru!!! Kejar kejaran polisi dengan pengendara sepeda motor di jalan tol," tulis perekam video dari dalam mobil.
Terkait itu, Polda Metro Jaya membenarkan adanya aksi pemotor yang melintas di jalan tol tersebut yang terjadi pada Minggu (17/12/2023) yang lalu.
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman mengatakan jika para pemotor tersebut merupakan rombongan pengantar jenazah istri Habib Rizieq.
"Itu hari minggu rombongan pengantar jenazah istri Rizieq," kata Latif Usman saat dihubungi, Selasa (19/12/2023).
Latif mengatakan saat itu juga petugas langsung menghentikan para pemotor dan langsung diberikan penindakan.
"Ada kejadian, ya kita tindak," ucapnya.
Diketahui, istri Habib Rizieq Shihab (HRS), Syarifah Fadhlun meninggal dunia lalu dikarenakan sakit yang dideritanya pada Sabtu (16/12/2023).
Jenazah Syarifah kemudian dimakamkan Pesantren Markas Syariah, Megamendung, Bogor, Jawa Barat, Minggu (17/12/2023) setelah lebih dulu disemayamkan di rumah duka di Petamburan Jakarta Pusat.