Laporan Wartawan Tribuntangerang.com, Ikhwana Mutuah Mico
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Seorang tukang bangunan di Serpong, Tangerang Selatan jadi korban aksi pencurian sepeda motor.
Aksi para pelaku ini terekam CCTV pada Kamis (14/4/2024).
Dalam pantauan kamera pengawas yang diterima TribunTangerang.com tindakan pencurian dilakukan pria menggunakan Hoodie hitam dan celana jeans dengan warna senada.
Berselang 10 menit kemudian, pelaku pencurian langsung berhasil membawa kabur motor bersama dengan satu orang lainnya, yang bertugas memantau keadaan sekitar.
Diketahui, ternyata motor tersebut merupakan milik seseorang pria asal Cilacap yang sedang bekerja merenovasi rumah di Serpong.
"Kronologi motor lagi di parkir di depan rumah persis, rumah saya lagi di renovasi tukang lagi pada kerja gak ada yang ngeh," kata Putri Ganefi, pemilik rumah yang menggunakan jasa korban, saat dikonfirmasi pada Jumat (15/2/2024).
Niat mencari rejeki, pekerja asal Cilacap tersebut justru kehilangan harta bendanya.
"Ini motor tukang saya dia bukan warga sini dari Cilacap," kata Putri.
Di tengah pekerjaannya, pemilik baru menyadari jika motornya tak lagi terparkir seperti awal mula ia menyimpannya.
"Tukang baru sadar jam 13 kalau motornya udah gak ada, langsung saya cek CCTV dan bener aja ada maling, nomor polisi malingnya juga jelas di CCTV," ucap Putri.
Kata Putri, motor milik pekerjaannya itu sudah dikunci dengan posisi stang ke kanan, namun tetap saja bisa dibobol oleh orang tak bertanggung jawab itu.
"Motor di kunci setang ke kanan juga," pungkasnya.
Atas kejadian ini, Putri dan pemilik melaporkan kejadian ini ke pihak yang berwajib.
Setang kanan
Sebelumnya disebutkan bahwa mengunci motor dengan posisi memiringkan setang ke arah kanan bisa menjadi satu antisipasi pencurian motor.
"Setiap toko ritel saya pasang sepanduk untuk antisipasi jaga, misalkan dengan buat peringatan soal kunci setang ke kanan," ucap Kapolsek Pondok Aren, Kompol Bambang Askar Sodiq saat dihubungi TribunTangerang.com, Selasa (12/3/2024).
Informasi prihal kunci setang motor ini didapatkan Bambang usai menangkap pelaku pencurian motor.
Bambang menyebut jika aksi pembobolan sangat mudah dilakukan oleh pelaku kejahatan ketika posisi setang motor terkunci ke arah kiri.
"Saya dapat pelaku curanmor, kalau buka kunci dengan setang ke kanan dia butuh waktu, mungkin lima menit langsung buka kalau ke kiri," ujar Bambang.
Oleh karena itu, pihaknya antisipasi dengan memberikan informasi lewat spanduk untuk pencegahan.
"Saya pasang banner karena konsep kami melakukan pencegahan," pungkasnya.
Sumber: Tribun Tangerang