News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mudik Lebaran 2024

21 Ribu Lebih Pemudik Kereta Tinggalkan Jakarta Melalui Stasiun Pasar Senen Pada H+5 Lebaran

Penulis: Ibriza Fasti Ifhami
Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Suasana Stasiun Pasar Senen pada H+5 lebaran atau Senin (15/4/2024).

Laporan wartawan Tribunnews, Ibriza Fasti Ifhami

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Puluhan ribu lebih penumpang kereta meninggalkan Jakarta melalui Stasiun Pasar Senen, pada H+5 Lebaran, Senin (15/4/2024).

Pantauan Tribunnews.com di Stasiun Pasar Senen sekira pukul 14.51 WIB siang, sejumlah penumpang tampak mencetak tiket keberangkatan di mesin yang disediakan.

Kerumunan penumpang yang akan berangkat tak begitu terlihat.

Namun, satu per satu penumpang yang jadwal keretanya hendak berangkat, mulai masuk ke pintu keberangkatan dan melakukan check-in tiket untuk bisa masuk ke kereta yang mereka hendak tumpangi.

Manager Humas Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko mengatakan, sebanyak 21 ribu lebih penumpang diberangkatkan dari Stasiun Pasar Senen ke berbagai kota tujuan.

Baca juga: 14 Rute Tol Kena Tarif Diskon 20 Persen saat Arus Balik Mudik Lebaran 2024, Cek Tanggal Berlakunya

Katanya, angka tersebut setara dengan 82,4 persen dari tiket yang disediakan.

"21.443 (penumpang). Masih dapat berubah," ungkap Ixfan, dalam keterangannya, Senin siang.

Baca juga: Arus Mudik: Kendaraan yang Mampir ke 3 Rest Area Favorit di Jalan Tol Ini Melonjak Hingga 300 Persen

Sementara itu, sebanyak 12.490 penumpang kereta akan diberangkatkan dari Jakarta ke kota tujuan masing-masing melalui Stasiun Gambir.

Ixfan juga menyebut, volume penumpang itu masih dapat berubah seiring penjualan tiket yang masih tersedia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini