TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Seorang ibu muda di Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan berinisial TY (33) membanting bayinya yang masih berusia 1,5 tahun hingga tewas.
TY diketahui membanting bayinya pada Minggu (4/8/2024) pukul 16.30 WIB.
Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi mengungkapkan, pelaku membanting anaknya yang berinisial AK saat sedang duduk di teras rumah.
Baca juga: Motif Ayah di Pinrang Aniaya Bayi dan Rekam Aksinya, Lampiaskan Sakit Hati karena Kesal pada Istri
"Jadi gini, lagi duduk di teras kemudian ini dengan ibunya nih, ibu kandungnya, anak itu kan umur satu tahun lebih lah, terus tiba-tiba itu dia langsung ngebanting aja. Kena lah ke keramik gitu loh di teras," ungkap dia saat dikonfirmasi, Selasa (6/8/2024).
Berdasarkan pengakuan saksi di tempat kejadian perkara (TKP), korban dibanting lebih dari satu kali.
"Kalau saksi lihat, neneknya, omnya sama tantenya itu berkali-kali (korban dibanting). Tapi yang jelas itu dua kali," ujar Nurma.
Saat ini, Polres Metro Jakarta Selatan telah menangkap TY dan melakukan pemeriksaan terhadap pelaku.
Polisi dalam motif
Polisi masih mendalami motif ibu berinisial TY membanting anaknya.
Nurma Dewi mengatakan, TY diduga memiliki riwayat gangguan psikologi.
"Dari saksi yang mengatakan, neneknya bilang ada gangguan psikologi. Nah ini yang masih di cek," kata Nurma kepada wartawan, Selasa (6/8/2024).
Saat ini, jelas Nurma, penyidik sudah membawa pelaku ke RS Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur untuk menjalani pemeriksaan psikologis.
"Nah itu dia (pelaku) kita bawa dia ke Kramat Jati untuk periksa kejelasannya. Jadi sekarang lagi bawa dia ke RS Polri diperiksa psikologinya," ujar dia.
Nurma mengungkapkan, pelaku membanting anaknya yang berinisial AK saat sedang duduk di teras rumah.
Baca juga: Bantahan Iptu Rudiana soal Pengakuan Aldi di Sidang PK Saka Tatal: Tak Aniaya, Hanya Mengamankan
"Jadi gini, lagi duduk di teras kemudian ini dengan ibunya nih, ibu kandungnya, anak itu kan umur satu tahun lebih lah, terus tiba-tiba itu dia langsung ngebanting aja. Kena lah ke keramik gitu loh di teras," ungkap dia.
Berdasarkan pengakuan saksi di tempat kejadian perkara (TKP), korban dibanting lebih dari satu kali.
"Kalau saksi lihat, neneknya, omnya sama tantenya itu berkali-kali (korban dibanting). Tapi yang jelas itu dua kali," ujar Nurma.
Saat ini, Polres Metro Jakarta Selatan telah menangkap TY dan melakukan pemeriksaan terhadap pelaku.
Penulis: Annas Furqon Hakim
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Bayi 1,5 Tahun Tewas Dibanting Ibu Kandung di Jagakarsa Jakarta Selatan
dan
Diduga Ada Gangguan Psikologi, Ibu yang Banting Bayi 1,5 Tahun hingga Tewas Diperiksa di RS Polri