Laporan Wartawan Tribunnews.com, Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Tak hanya sekitar bagian dalam Sirkuit Mandalika saja yang mempercantik diri demi menyambut pagelaran MotoGP 2022.
Tinggal hitungan hari balapan MotoGP 2022 berlangsung di Indonesia, tepatnya Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara barat (NTB).
Marc Marquez dijadwalkan melahap 27 lap Sirkuit Mandalika mulai Jumat (18/3/2022) hingga Minggu (20/3/2022).
Sebagaimana yang diketahui, otoritas Sirkuit Mandalika mengebut semua sarana yang dibutuhkan untuk penyelenggaraan ajang balap.
Tak hanya bagian inner saja yang dipercantik, namun juga bagian luar.
Dari pantauan Tribunnews.com, Selasa (15/3/2022) pagi WITA, sepanjang jalan mulai bundaran Kuta Mandalika terdapat aksi bersih-bersih.
Baca juga: Ditlantas Polda Metro Siapkan Skema Pengamanan Parade MotoGP Mandalika di Jakarta
Baca juga: Jadwal MotoGP Mandalika 2022, Live Trans7, Rasa Penasaran Dovizioso dengan Sirkuit Mandalika
Sisi kanan maupun kiri jalan raya menuju Sirkuit Mandalika penuh dengan anggota Polri, TNI hingga Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), bahu-membahu untuk membersihkan kanan kiri jalan.
Sederet rumput-rumput liar dibersihkan. Selain itu, sejumlah anggota gabungan membersihkan area jalan raya yang masih ada kerikil maupun debu kotoran.
Aksi ini dilakukan sepanjang jalan menuju sirkuit. Hal yang sama juga tampak pada area pintu masuk lintasan.
Sebagaimana yang diketahui, race MotoGP Mandalika menjadi seri kedua ajang balap Grand Prix sepeda motor.
Baca juga: Jelang MotoGP Mandalika 2022, Andrea Dovizioso Tak Sabar Balapan di Sirkuit Mandalika
Hal ini tentunya menjadi kebanggan Indonesia, setelah 25 tahun sejak 1997 akhirnya menggelar ajang balap MotoGP.
Menjadi momen yang ditunggu publik Tanah Air bisa menyaksikan aksi deretan rider idola. Sekalipun tidak ada sang ikon MotoGP, Valentino Rossi.
Sebelum race akhir pekan ini, ada 20 pembalap yang dijadwalkan melakukan parade bersama Presiden RI Joko Widodo di Jakarta pada 16 Maret nanti.