Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fajar Pratama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pak Raden sebagai sosok yang dicintai anak-anak, kini sedang berada dalam masa keterpurukan. Setelah hak cipta si Unyil direnggut, kondisi pak Raden pun semakin memburuk seiring bertambahnya usia.
Agar bisa bertahan hidup dan menikmati hari-hari tuanya, pak Raden pun harus melelang lukisan-lukisan hasil goresan tangannya sejak dulu.
"Lukisan Roro Mendut yang bunuh diri itu, kalau sama pak Alex saya buka-bukaan, itu dijual Rp 25 (juta)," ujar pak Raden di rumahnya di Petamburan, Minggu (15/4/2012).
Mendengar hal itu, calon gubernur DKI Alex Noerdin yang datang untuk mengunjungi kondisi pak Raden, ingin memberi bantuan lebih. Alex pun menawar harga lukisan pak Raden dengan lebih mahal. "Mau lebih pak," ujar Alex Noerdin.
Mendengar hal itu, dengan kerendahan hatinya, pak Raden tak mau banyak meminta.
"Kalau saya nggak macem-macem asal jangan dibawah standard," ungkap pak Raden.