News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Hari HAM

Massa di Depan Istana Tunggu Massa Korban Lapindo

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Gusti Sawabi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Memperingati Hari HAM, massa dari KoperHAM melakukan aksi di depan Istana, Senin (10/12/2012)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Memperingati hari Hak Asasi Manusia sedunia, puluhan aktivis yang tergabung dalam Koper HAM melakukan aksi di depan Istana Negara, Jakarta, Senin (10/12/2012).

Peringatan hari Hak Aasasi Manusia ini dalam rangka mengingatkan pemerintah Bahwa penegak Hak Asasi Manusia di Indonesia sudah mati.

Terpantau Tribun, puluhan peserta aksi saat ini masih melakukan persiapan melakukan aksi. Mereka berlatih bernyanyi lagu-lagu yang telah dipersiapkan untuk menyatakan aspirasi mereka.

Mereka belum akan memulai aksinya sebelum massa dari Lapindo, Sidoarjo datang untuk bergabung memperingati hari Hak Asasi Manusia ini.

Konsep yang mereka ambil dalam memperingati hari Hak Asasi Manusia ini yakni dengan cara melakukan upacara. Namun, upacara yang dilakukan yaitu upacara duka.

Sesuai agenda, rencananya upacara duka ini akan dihadiri oleh para korban pelanggaran HAM sekitar 700 orang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini