TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Provinsi DKI Jakarta, Nachrowi Ramli menegaskan sikap DPD hanyalah mengikuti petunjuk DPP Partai Demokrat.
"Jadi organisasi sekarang sudah ada petunjuk dari DPP. DPR DKI mengikuti petunjuk dari DPP saja. Kan kami organisasi," ujar Nachrowi usai membuka Musyawarah Besar (Mubes) VI Badan Musyawarah Masyarakat (Bamus) Betawi di Aula Asrama Haji, Jakarta Timur, Sabtu (2/3/2013).
Nachrowi Ramli atau sapaan akrabnya Nara ketika Pilgub DKI 2012 ini membantah tidak ada dikhotomi di internal partai berlambang Mercy ini antara pendukung Anas Urbaningrum dan pro terhadap keputusan Majelis Tinggi Partai Demokrat.
"Oh tidak ada dikhotomi seperti itu di Partai Demokrat," ucap Nara.
Terkait akan adanya pertemuan di Cikeas hari ini, Nara mengaku akan hadir. Namun ia tidak mengetahui apa agenda pertemuan kali ini.
"Insya Allah Hadir. Saya belum tahu apa agendanya," ucap Nara.
Klik: