Tribunnews.com, Jakarta - Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Sudi Silalahi menegaskan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) masih tetap dalam koalisi partai politik (Parpol) pendukung pemerintah.
"Status (PKS) masih dalam koalisi. Tidak ada perubahan," kata Sudi di Halim Perdanakusumah Jakarta, Kamis (13/6/2013).
Sudi juga membantah PKS telah dikeluarkan oleh SBY dari koalisi. Kalau ada isu-isu berhembus bahwa PKS dikeluarkan dari koalisi, Sudi menduga itu yang diinginkan PKS.
"Mungkin itu yang diharap-harapkan mereka (PKS dikeluarkan dari koalisi)," kata Sudi.
Dalam beberapa hari terakhir berhembus kabar PKS dikeluarkan dari koalisi menyusul sikap partai itu berseberangan dengan koalisi menolak kenaikan harga BBM.
Sudi mengatakan Presiden SBY tidak ada pilihan lain selain menaikkan harga BBM.
"Saya kira Presiden pun kalau ada pilihan lebih bagus tidak mungkin menaikkan harga BBM," kata Sudi. (Aco)