News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Rencana Kenaikan Harga BBM

Rieke Interupsi: Moncong Senjata Jangan Diarahkan ke Pendemo

Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Anggota fraksi PDIP Aria Bima (kiri) dan Rieke Dyah Pitaloka (tengah) menyampaikan interpusinya dalam Sidang Paripurna terkait rencana pengesahan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (RAPBNP) 2013, di Gedung Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (17/6/2013). RAPBNP 2013 satu diantaranya berisi mengenai pengurangan subsidi BBM yang akan berpengaruh pada kenaikan harga BBM. TRIBUNNEWS/DANY PERMANA

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota DPR RI dari Fraksi PDIP Rieke Diah Pitaloka melakukan interupsi dalam rapat Paripurna membahas APBN-P 2013 di gedung DPR RI Jakarta, Senin (17/6/2013).

Dalam rapat itu Rieke meminta aparat keamanan tidak menghadapi aksi demonstrasi penolak kenaikan harga BBM dengan cara-cara kekerasan.

"Hendaknya ada sikap dari pimpinan DPR agar aparat tidak melakukan tindak kekerasan dalam menghadapi pendemo apalagi dengan menggunakan moncong senjata," kata Rieke.

Rieke menanggapi soal kekerasan terhadap wartawan di Jambi korban kekerasan aparat keamanan.

Diberitakan sebelumnya seorang wartawan Trans 7 bernama Nugroho ambruk diduga terkena slongsong peluru gas air mata yang ditembakkan polisi untuk membubarkan aksi demonstrasi mahasiswa di Kantor Dewan Provinsi, Jambi, siang tadi.

Wartawan ini pun kini menjalani operasi di rumah sakit setempat. Usai dilakukan rontgen, korban langsung dibawa ke Kamar Operasi Emergency RSUD Raden Mattaher Jambi.

Anton Nugroho wartawan Trans 7 yang sedang meliput jalannya aksi unjuk rasa menolak kenaikan BBM diduga terkena tembakan gas air mata yang digunakan oleh kepolisian dalam membubarkan kerusuhan. Pipi kanan wartawan Trans 7 itu diduga terkena selongsong peluru gas air mata yang digunakan untuk membubarkan massa yang jumlahnya ratusan orang itu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini