TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemerintah Indonesia masih pikir-pikir menerima bantuan Malaysia, untuk ikut menghentikan kebakaran lahan dan hutan di Riau.
Menteri Lingkungan Hidup Baltasar Kambuaya mengakui adanya tawaran bantuan dari Pemerintah Malaysia.
"Mereka juga menawarkan bantuan. Kami masaih bicarakan. Kami masih bisa melakukan," kata Kambuaya di Istana Negara Jakarta, Jumat (28/6/2013).
Menurut Kambuaya, dalam Rapat Koordinasi Penanggulangan Asap yang dipimpin Menko Kesra Agung Laksono di Jakarta kemarin, keinginan Malaysia sudah disampaikan.
"Pertama, kita harus menggunakan sumber daya kita yang sudah ada di lapangan. Kita masih mampu selesaikan, maka kita selesaikan. Kalau tidak bisa, ya baru (terima bantuan)," tutur Kambuaya.
Kambuaya menambahkan, pihaknya terus melakukan investigasi perusahaan yang terlibat pembakaran lahan di Riau.
"Masih sedang dalam proses. Pasti nanti diumumkan," ucapnya. (*)