TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar yang juga calon presiden 2014 mengajak para calon presiden lainnya untuk bersikap sportif dalam pertarungan menuju kursi presiden. Menurutnya, dalam pertarungan tersebut pasti akan muncul seorang pemenang.
Menurut Ical, siapapun pemenangnya baik dia maupun tokoh lainnya semua pihak harus memberikan selamat dan sukses. Dan kepada mereka yang kalah harus diberikan simpati.
"Kepada yang kalah kita berikan simpati, kalau nafas masih panjang silakan mencoba lagi pada pemilu lima tahun berikutnya," kata Ical dalam Rapimnas V Golkar, di Hotel JS Luwansa, Jumat (22/11/2013).
Ical menuturkan, Pemilu Presiden bukanlah pertarungan tokoh dan aktor politik. Baginya, pemilu adalah pertaruhan jutaan nasib anak-anak Indonesia, pertaruhan nasib generasi muda Indonesia untuk memperoleh pendidikan yang lebih maju.
"Serta pertaruhan harapan 240 juta rakyat kita akan kehidupan yang lebih baik lagi di masa-masa mendatang," ucapnya.