News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Roy Minta 'Fatwa' KPK Soal Pemindahan Stadion Lebak Bulus

Penulis: Edwin Firdaus
Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Roy Suryo saat memberikan sambutan di Tribeca Park, Centrak Park Mall, Jakarta, Kamis (29/5/2014). Garuda Indonesia dan Liverpool FC meresmikan Training Kit baru dengan logo Garuda Indonesia. (SUPER BALL/FERI SETIAWAN)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Edwin Firdaus

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo, mendatangi kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jakarta, Senin (23/6/2014). Roy datang bersama sejumlah petinggi Kemenpora.

"Kami ingin konsultasi tentang suatu masalah," kata Roy kepada wartawan. Masalah yang dimaksud adalah soal pemindahan Stadion Lebak Bulus di Jakarta Selatan, agar tidak bertentangan dengan hukum.

"Saya tidak ingin kantor Kemenpora itu menjadi salah, bahkan terjebak dengan sesuatu hal yang memang nanti akan membuat sulit," imbuh Roy.

Stadion Lebak Bulus akan dipindahkan ke kawasan Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Pemindahan dilakukan sebagai konsekuensi pembangunan depo MRT (mass rapid transit) DKI Jakarta.

Rencananya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan membangun stadion sepak bola bertaraf internasional sebagai pengganti Stadion Lebak Bulus di lahan Taman BMW. Namun, pembangunan ini masih terhambat soal sertifikasi tanah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini