News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Masih Suasana Duka, Gerindra Belum Pikirkan Pengganti Suhardi

Penulis: Wahyu Aji
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto menghadiri upacara penghormatan jenazah Ketua Umum Partai Gerindra Suhardi di Kantor DPP Gerindra, Jakarta, Jumat (29/8/2014). Suhardi meninggal Kamis 28 Agustus karena sakit, dan sempat dirawat di Rumah Sakit Pusat Pertamina, Jakarta. (TRIBUNNEWS/DANY PERMANA)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Duka dan berkabung atas meninggalnya Ketua Umum Partai Gerindra Suhardi, belum membuat partai berlambang burung garuda tersebut mencari penggantinya.

"Belum terpikir pengganti saat ini. Tapi karena ini posisi paling kunci di Partai Gerindra nanti kami akan bahas setelah suasana duka terlewati," kata Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani, sebelum mengantar jenazah Suhardi di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat (29/8/2014).

Dirinya mengatakan, akan segera memberi informasi tersebut secepatnya kepada publik. Saat ini, Partai Gerindra masih diselimuti duka mendalam.

"Nanti kami akan sampaikan pada publik. Sekaranga kami masih sangat terpukul dengan kepergian beliau," katanya.

Diberitakan Profesor Suhardi menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Pusat Pertamina, Jakarta Kamis (28/8/2014) sekitar pukul 21.40 WIB. Suhardi meninggal di usia 62 tahun, setelah berjuang melawan kanker paru-paru yang menyerangnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini