TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fadli Zon menilai Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie tetap konsisten terhadap Peraturan Presiden Pengganti Undang-undang Pilkada. Ical melalui twitternya menyatakan dukungan terhadap Perppu Pilkada.
Hal ini meski rekomendasi Musyawarah Nasional IX Golkar Bali menolak Perppu Pilkada. "Saya kira tidak ada juga yang inkonsisten, semua konsisten, suara dari bawah, siapa sih yang bisa menolak? Itu kan suara aspirasi dari daerah menginginkan tetap DPRD," kata Fadli Zon di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (11/12/2014).
Menurut Fadli, internal Gerindra juga terjadi pro dan kontra terkait perppu pilkada. Tak ada masalah terhadap hal ini. Pada akhirnya adalah keputusan partai melalui fraksi," ujarnya.
Sebelumnya, Ketua Umum Partai Golkar versi Munas Jakarta Agung Laksono menyebut Ketua Umum Partai Golkar versi Munas Bali Aburizal Bakrie tidak konsisten terkait sikapnya menghadapi Peraturan Presiden Pengganti Undang-Undang (Perppu) Pemilihan Kepala Daerah.
"Saya kira itulah yang sering terjadi selama ini, sikap inkonsistensi," ujar Agung di kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Rabu (10/12/2014).
Saat Munas di Bali, Aburizal atau Ical menyatakan sikapnya menolak pelaksanaan pemilihan Kepala Daerah langsung yang tertuang di dalam Perppu Pilkada. Sebelumnya, Koalisi Merah Putih (KMP) termasuk Golkar sepakat diterbitkannya Perppu Pilkada.