News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mudik Lebaran 2015

Sambut Mudik Lebaran, Hino Siapkan 9 Posko

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menyambut musim mudik lebaran tahun ini, PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) kembali menggelar “Posko Mudik Lebaran.

Program yang digelar rutin sejak 6 tahun yang lalu ini, terus dijalankan Hino sebagai bentuk "total support" kepada para pelanggannya demi kelancaran mudik lebaran.

Penyediaan posko mudik, dan bengkel siaga tersebar di Sembilan titik di Pulau Sumatera dan Jawa. Untuk posko mudik, akan beroperasi mulai 14 Juli hingga 21 Juli 2015 mendatang dengan layanan seperti servis darurat, konsultasi gratis dan pemeriksaan gratis.

"Posko-posko tersebut telah dilengkapi dengan Hino mobile service dan juga mekanik andal dan peralatan yang lengkap," ujar Irwan Supriyono, Senior Executive Officer Service & Parts HMSI, di kantor Indomobil kantor pusat PT HMSI, Rabu (24/6/2015).

Posko Mudik Hino 2015 ada di sembilan lokasi yang bekerjasama dengan beberapa rumah makan, yakni Kalianda (Lampung), Merak, Cikampek, Patrol (Indramayu), Pemalang, Nagreg, Kebumen, Waleri dan Ngawi.

Untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi konsumen, bengkel siaga pun disiapkan untuk menopang kendaraan Hino yang mengalami masalah.

Bengkel Siaga Hino akan berlokasi di Tanjung Morawa, Deli Serdang Medan.

Irwan menjelaskan inti dari layanan dan program yang diberikan HMSI untuk memberikan rasa aman dan nyaman mudik. Diharapkan para pemudik yang bisa ikut program Mudik Hino bisa tiba dengan selamat.

"Kepada pengguna kendaraan bermotor khususnya pengguna mudik yang menggunakan bus Hino agar mereka bisa selamat sampai di tujuan," papar Irwan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini