News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mudik Lebaran 2015

PKB Lepas 30 Bus Gratis untuk Pemudik Tujuan Kota-kota di Jawa

Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sekjen Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Abdul Kadir Karding melepas 30 bus mudik gratis PKB di Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat, Senin (13/7/2015).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Amriyono Prakoso

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menggelar acara mudik gratis di Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat. Sebanyak 30 bus diberangkatkan tujuan rute di Jawa.

"Sebanyak 1500 pemudik hari ini kami fasilitasi untuk mudik gratis. Para pemudik tak hanya kader PKB saja. Siapa saja bisa ikut mudik gratis," ujar Sekjen PKB Abdul Kadir Karding, Jakarta, Senin (13/7/2015).

Menurut Karding banyak pemudik di luar kader partai yang mengikuti acara mudik gratis tersebut. Mereka di antaranya tukang becak, calon artis dan juga para pegawai swasta.

Dalam sambutannya, Karding tidak lupa mendoakan para pemudik untuk selamat sampai tujuan. Ia berpesan kepada sopir bus untuk tetap berhati-hati mengantarkan pemudik selamat sampai ke kampung halamannya.

"Saya doakan semua selamat sampai tujuan dan bisa kembali berkumpul bersama keluarga. Untuk Pak sopir jangan memaksakan diri jika sudah mengantuk dan lelah," tambah dia.

Rincian mudik kali ini 10 bus tujuan Surabaya, lima bus tujuan Semarang, lima bus tujuan Rembang dan empat bus tujuan Yogyakarta dan sisanya menuju Wonogiri. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini