News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Indonesia Diprediksi Punya Setengah Juta Pengangguran Baru

Penulis: Eri Komar Sinaga
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Diskusi Polemik Paket Mujarab Anti Lesu

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Sustainable Development Indonesia, Drajad Wibowo, memprediksi Indonesia akan dilanda 500 ribu angkatan kerja.

Menurut Drajad, banyaknya jumlah pengangguran itu disebabkan kondisi ekonomi Indonesia yang terus memburuk.

Drajad mendasarkan pendapatnya pertumbuhan ekonomi tahun 2014 dan elastisitas penyerapan lapangan pekerjaan dan penyediaan lapangan kerja yakni 538.000 per satu persen pertumbuhan.

"Kalau kondisinya seperti ini, itu tahun 2015 bisa ada tambahan paling tidak ada setengah juta penganggur baru. Ini besar sekali untuk Indonesia," kata Drajad saat diskusi bertajuk 'Paket Murajarab Antilesu' di Cikini, Jakarta, Sabtu (29/8/2015).

Drajad menambahkan terpuruknya perekonomian Indonesia juga bisa dilihat dari banyaknya sektor usaha yang memberhentikan karyawannya.

Menurut Drajad, sektor yang rentan unguk memecat karyawannya adalah pertembangan, perkebunan dan industri.

"Artinya persoalannya sudah serius. Sehingga ini yang harus kita atasi bersama," tukas Drajad.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini