Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Ketua DPR, Fahri Hamzah menilai tidak ada yang salah pertemuan Setya Novanto dan Fadli Zon dengan pengusaha Donald Trump. Menurut dia, pejabat Indonesia kalau ke luar negeri selalu menyempatkan bertemu dengan pengusaha.
"Nanti kita lihat saja Pak Jokowi terbang ke negara-negara juga ketemu pengusaha atau pemodal. Ketemu pengusaha itu tidak ada salahnya," kata Fahri di Gedung DPR, Jakarta, Jumat (11/9/2015).
Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu menyayangkan bahwa ada Anggota DPR yang melaporkan pertemuan antara Setya dan Fadli dengan Donald Trump. Padahal menurutnya, bertemu dengan pengusaha luar negeri membuka peluang investasi.
"Kita umumnya bertemu pengusaha menerangkan kemauan ekonomi seperti apa. Kalau ketemu pengusaha itu harus senang," tuturnya.
Masih kata Fahri, pertemuan Setya dan Fadli dengan Donald Trump bukan dalam rangka kampanye pengusaha sukses Amerika Serikat itu. Menurutnya, pertemuan tersebut hanyalah sebagai bentuk menjaga pergaulan dalam dunia internasional.
"Kita tidak boleh melayani pikiran-pikiran picik. Memang mereka (Setya dan Fadli) menerima suap? Kan tidak," tandasnya.