News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Jokowi Punya Cucu

Jokowi Sedang Resmikan Pusat Logistik Berikat Saat Cucu Pertamanya Lahir di Solo

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden Joko Widodo

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Cucu pertama Presiden Joko Widodo lahir, Kamis (10/3/2016), di Solo.

Kelahiran cucu pertama Jokowi terjadi saat mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut sedang meresmikan Pusat Logistik Berikat di kawasan Industri Cipta Krida Bahari, Jakarta Utara.

"Dengan mengucap bismillah, Pusat Logistik Berikat dengan ini saya nyatakan diresmikan," ujar Presiden Jokowi saat meresmikannya, Kamis (10/3/2016).

Dalam pidatonya, Presiden Jokowi mengapresiasi saat ini telah siap 11 Pusat Logistik Berikat ada di Balikpapan, Cakung, Denpasar, karawang maupun Cikarang.

Presiden Jokowi berharap para pengusaha Pusat Logistik Berikat mampu memindahkan penimbunan barang yang semula dilakukan di luar Indonesia, dipindahkan kembali ke Tanah air.

"Di era kompetisi sekarang ini, era percepatan kerja, percepatan pembangunan, mari kita jadikan Pusat Logistik Berikat ini sebagau hubungan logistik untuk Indonesia," kata Presiden.

Kabar kelahiran cucu pertama Presiden Jokowi itu disampaikan Sekretaris Kabinet, Pramono Anung dalam pesan singkatnya.

Dengan demikian, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Widodo kini menjadi kakek dan nenek setelah anak laki-laki dari pasangan Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda dilahirkan.

"Alhamdulillah telah lahir cucu laki-laki pertama dari Bapak/Ibu Jokowi di Solo pada hari Kamis, sekitar pukul 09.30 WIB," ujar Pramono.

Hingga kini belum diketahui apakah Presiden Jokowi yang habis meresmikan Pusat Logistik Berikat itu akan langsung menengok cucu pertamanya atau tidak.

Berdasarkan data yang dimiliki Tribunnews.com dari Dokter Kepresidenan RI direncanakan cucu Presiden Jokowi lahir Jumat (11/3/2016) di Solo.

Namun cucu Presiden itu lahir sehari sebelum rencana operasi digelar.

"Rencana kelahiran cucu Presiden. Berangkat tanggal 10 Maret 2016. Operasi dilaksanakan pada tanggal 11 Maret 2016. Pulang tanggal 13 Maret," demikian isi surat Dukungan dan Pelayanan Kesehatan Dalam Rangka Kelahiran Cucu Presiden RI di Solo.

Adapun kordinator tim dokter yang akan melaksanakan operasi adalah Prof dr Aziz Rani, Sp PD KGEH dengan wakilnya, dr Widya Sarkawi, Sp S.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini