Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu DPD I Golkar NTT, Mohammad Ansor menyayangkan pernyataan tim sukses Ade Komaruddin, Mukhamad Misbakhun.
Hal itu terkait penyebutan yang dilontarkan Misbakhun terkait DPD Golkar berangkat ke ikrar Akom di Yogyakarta.
"Kami menyayangkan statemen Pak Misbakhun di media. Beliau katakan ada 11 DPD mendukung Pak Ade Komarudin termasuk NTT. Saya tegaskan pernyataan itu kurang benar," kata Ansor saat dihubungi, Jumat (11/3/2016).
Ansor menegaskan bahwa DPD NTT secara terang-terangan menyatakan tidak mendukung Akom. Dikatakannya, DPD Golkar NTT tidak pernah kedatangan Akom di provinsi tersebut.
"Pak Akom sendiri tidak pernah sosialisasi di NTT. Bagi kami itu informasi keliru dari Pak Misbakhun," ujarnya.
Ansor menuturkan, DPD Golkar NTT solid mendukung Novanto dengan beberapa alasan. Yang pertama, dapil Novanto merupakan di NTT dimana secara emosional memiliki kedekatan tersendiri.
"Pak Novanto juga cukup pengalaman, dimana telah menempati berbagai posisi di Golkar. Seperti Ketua Fraksi, Bendahara Umum, Wakil Ketua Umum dan mantan Ketua DPR, itu akan menguntungkan ke depan," tuturnya.