News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Gubernur Kepri Meninggal Dunia

Belum Terlihat Kerabat Gubernur Kepri tiba di RS Abdi Waluyo

Editor: Rachmat Hidayat
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Almarhum Gubernur Kepri HM Sani.

Laporan wartawan tribunnews.com, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA- Belum terlihat ada penjagaan ketat di Rumah Sakit (RS) Abdi Waluyo yang terletak di daerah Menteng, Jakarta. Diberitakan tribun sebelumnya, hari ini, Jumat (8/4/2016) Gubernur Kepulauan Riau, H Muhammad Sani, meninggal dunia.

"Inna lillahi waina ilaihi rajiun. Telah berpulang ke rahmathullah Bapak HM Sani, Gubernur Kepri, tadi pukul 15.00 WIB di RS Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta," ungkap Heri Mokhrial, Kepala Biro Humas dan Protokol Pemerintah Provinsi Kepri.

Tribun kemudian menyambangi RS Abdi Waluyo. Menurut penuturan salah seorang penjaga, almarhum berada di kamar 207. Namun, tribun tidak diperkenankan untuk masuk.

Menurut salah seorang pengunjung yang sempat ditemui, mengungkap, siang hari ada rombongan, seperti orang penting yang dibawa ke rumah sakit.

"Cuma saya tidak tahu persis siapa pasien penting itu. Yang bersangkutan dibawa kesini dengan pengawalan polisi, " paparnya.

Dari pantauan, juga belum terlihat sanak keluarga almarhum yang sudah datang ke RS Abdi Waluyo.

Almarhum HM Sani lahir di Parit Mangkil, Sungai Ungar, Kundur, Karimun, Kepulauan Riau, pada 11 Mei 1942. Ia tercatat sebagai Gubernur Kepri periode 2010-2015 dan 2016-2021. Sani terpilih sebagai gubernur menggantikan Ismeth Abdullah pada 2010.

Di Jakarta, Sani, bersama kepala daerah lainnya, sempat mengikuti rapat bersama Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta Pusat, Jumat pagi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini