TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz Al Saud mengadakan pertemuan dengan tokoh-tokoh lintas agama Indonesia di Hotel Raffles, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (3/3/2017) siang.
Salah satu tokoh agama yang diundang adalah Zannuba Ariffah Chafsoh Rahman Wahid atau lebih dikenal sebagai Yenny Wahid bersama delapan tokoh Islam lainnya.
Yenny Wahid menjelaskan bahwa Raja Salman sempat menyatakan keinginannya agar forum pertemuan tokoh lintas agama di Indonesia rutin diadakan.
"Raja Salman mengapresiasi dan bahkan mendorong upaya penggalangan persatuan antarumat beragama. Ia bahkan berharap acara seperti ini rutin diadakan, para pemuka agama juga mengamini hal tersebut karena momen itu bagi mereka sangat bersejarah dan menimbulkan kesan mendalam bagi rakyat Indonesia," ujar Yenny Wahid di Jakarta, Sabtu (4/3/2017).
Pimpinan Wahid Institute itu menjelaskan bahwa pertemuan dengan 28 tokoh dari enam agama resmi Indonesia berlangsung kurang lebih selama satu jam.
Yenny Wahid mengatakan sikap Raja Salman bisa memberikan efek positif di tengah kondisi kerukunan antarumat beragama yang agak memanas karena dibumbui isu politik.
"Raja Salman yang menjadi barometer bagi banyak masyarakat Indonesia justru mengedepankan dialog antaragama. Presiden Joko Widodo juga mengingatkan persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia akan terwujud bila tokoh-tokoh agama mengedepankan toleransi antarumat beragama," kata Yenny Wahid.