News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Afrika Selatan Ingin Kerjasama Ekonomi dengan Indonesia

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pertemuan Presiden Afrika Selatan dan Megawati Soekarnoputri di kediaman Megawati, Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (8/3/2017).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Adiatmaputra Fajar Pratama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Afrika Selatan Jacob Zuma telah mengunjungi Presiden RI ke lima Megawati Soekarnoputri.

Dalam pertemuan tersebut membahas sejumlah kerjasama di bidang perekonomian.

"Tadi kami telah melakukan pembicaraan begitu hemat, di dalam delegasi yang dibawa Presiden Zuma dan Menteri Perikanan, Kehutanan dan Pertanian," ujar Megawati di kediamannya, Jakarta, Rabu (8/3/2017).

Baca: Afrika Selatan Nobatkan Soekarno dan Syekh Yusuf Jadi Pahlawan

Megawati berharap pertemuan selanjutnya tidak hanya membahas di tataran pemerintahan saja.

Sehingga kerjasama tersebut bisa direalisasikan untuk mmebangun perekonomian dua negara.

Baca: Presiden Afrika Selatan dan Megawati Bicara Soal Kehebatan Soekarno

"Kami juga bicara hubungan bisa dilanjutkan bukan hanya Goverment to Goverment tapi level yang lain. Sehingga untuk bisa lebih mempererat hubungan negara sahabat tersebut," kata Megawati.

Sementara itu, Presiden Afrika Selatan Jacob Zuma menjelaskan kedatangannya ke Indonesia awalnya untuk mendatangi Indian Ocean Rim Assosiation (IORA).

Baca: Keluar Rumah Teuku Umar, Ahok Satu Mobil Dengan Megawati

Tidak lupa Presiden Zuma membahas mengenai perekonomian kedua negara.

"Ketika membicarakan pemerintah, hal yang dibahas mengenai ekonomi. Bagaimana kita bisa membangun sebuah hubungan yang baik antar negara," kata Presiden Zuma.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini