Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyatakan antisipasi Pemerintah menyambut arus mudik dan arus balik Lebaran 1438 Hijriah sudah dilakukan dan sudah mencakup semua sektor.
Langkah itu dilakukan demi memberikan rasa nyaman kepada masyarakat.
Budi Karya menuturkan, persiapan sarana dan prasarana transportasi angkutan darat, laut dan udara telah dipersiapkan dengan baik.
"Alhamduillah sudah melakukan koordinasi dengan stakeholders. Dari laut, darat, udara dan kereta api sudah kita manage semuanya," kata Budi Karya Sumadi usai konferensi pers JA Connexion di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa (30/5/2017).
Titik-titik rawan kecelakaan juga telah diantipasi kementeriannya bersama pihak terkait lainnya. Ada enam titik yang menurut Budi Karya perlu mendapatkan perhatian intensif.
"Ada enam titik yang harus diperhatikan. Yaitu di Bandara Soetta, Merak, Senen, Gambir, Cipali, di Batam dan Balikpapan. Memang secra khusus kita perhatikan," ucap Menhub.
Dia juga kembali menghimbau agar para pemudik tidak menggunakan kendaraan bermotor saat mudik.
"Bagi mereka menggunakan motor sebaikanya dihindari. Motor itu 50 persen lebih penyebab kecelakaan," kata Budi Karya Sumadi.