Ketua Umum Partai Gerindra tersebut menyoroti sisi ironis dari Indonesia sebagai negeri yang kaya raya namun banyak rakyatnya yang masih hidup di garis kemiskinan.
Ketua GNPF MUI Usulkan Reuni 212 Digelar Tiap Tahun
Ketua Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF MUI) Bachtiar Nasir menginginkan agar acara reuni 212 bisa diselenggarakan setiap tahun. Meski begitu ia belum bisa memastikan bisa menggelar acara tersebut pada tahun depan.
"Saya belum berani katakan itu kita lihat perkembangannya, tapi kalau bisa setiap tahun lebih baik," ujar Bachtiar Nasir usai acara Reuni 212 di Lapangan Monas, Jakarta Pusat, Jumat (2/12).
Senada dengan Bachtiar, Panitia Kongres Nasional Alumni 212, Habib Novel Bamu'min mengharapkan agar acara Alumni 212 ke depannya bisa kembali digelar agar masyarakat dapat menyampaikan aspirasinya kepada pemerintah.
"Bagi panitia mudah-mudahan bisa membuat acara ini agenda tahunan agar lebih sukses, memperbaiki, pesan yang kita punya adalah untuk bisa sampai, pesan-pesan kita diterima, pesan-pesan didengar, dengarkanlah perintah presiden dengarkan aspirasi umat Islam," ujar Habib Novel.
Baca: Peserta Aksi 212 Kecewa Tak Bertemu Habib Rizieq
Reuni yang bertemakan Mensyukuri Nikmat Allah SWT dengan Merawat Energi Al Maidah 41 untuk Kebangkitan Umat Demi Kejayaan NKRI, dimulai sejak pukul 03.00 WIB.
Hadir pula tokoh lain seperti Amien Rais, pelantun lagu religi Opick, Ketua Presedium 212 Slamet Ma'arif, Panglima FPI Munarwan, Habib Novel Bamukmin, Buni Yani serta tokoh alim ulama lain. (Tribunnews.com/Wahid/Amriyono)