Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Spanduk bergambar wajah mantan Gatot Nurmantyo yang terlihat bertebaran di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Minggu (1/4/2018) juga berisikan pesan-pesan yang tampaknya berasal dari mantan Panglima TNI tersebut.
Pertama, spanduk yang berada di dekat Stasiun Cikini bertuliskan “Kami Tahu Kapan Kami Harus Bergerak”.
Sementara pada spanduk kedua yang berada di kolong jalur kereta api di Jalan Cik Di Tiro yang juga masih berada di kawasan Cikini bertuliskan “Bila Demokrasi Berujung Anarkis, Yang Kalian Lindungi Adalah Rakyatmu”.
Baca: Warga Mulai Ketagihan Merasakan Selokan Terapi Ikan Pak Welut di Sleman
Kedua spanduk itu sama-sama bertuliskan juga Gatot Nurmantyo sebagai calon pemimpin Indonesia tahun 2019-2024 di mana iti merupakan periode kepemimpinan presiden untuk hasil Pilpres 2019 mendatang.
Tidak diketahui siapa yang memasang kedua spanduk itu dan sejak kapan.
“Saya baru siang berada di sini tapi spanduk itu sudah ada, jadi tidak lihat proses pemasangannya,” tutur satu pengendara ojek online yang sedang beristirahat di sekitar kawasan Stasiun Cikini.
Spanduk tersebut menguatkan dukungan kepada mantan Panglima TNI yang digantikan Marsekal Hadi Tjahjanto itu untuk maju di konstestasi Pilpres 2019 mendatang.
Namanya juga beberapa kali masuk dalam survei yang dilakukan beberapa lembaga survei untuk digaet sebagai calon wakil presiden, setidaknya oleh dua kandidat terkuat yaitu Joko Widodo dan Prabowo Subianto.