News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kasus Century

Ramalan Rizal Ramli Jadi Kenyataan Terkait Kasus Bank Century

Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rizal Ramli.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pakar ekonomi senior, Rizal Ramli pernah berpendapat soal kasus  Century di Youtube 2014 silam.

Pernyataan Rizal Ramli berkenaan dengan putusan Praperadilan kasus Bank Century di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Di dalam video Youtube itu dijelaskan bahwa masalah Century sebenarnya sedehana, bank ini (Century) tidak pantas untuk di bailout karena bank ini dari duulu sudah bermasalah.

“Bank ini bank kecil, kalau ditutup juga dampaknya nyaris tidak ada apa-apa. Karena argumen sistemik ini argumen yang sangat menyesatkan. Karena, saya pernah sebagai Menko menyelamatkan bank BII yang 6 sampai 7 kali lebih besar dari bank Century dan itu kita lakukan tanpa bailout sama sekali,” tegas Rizal Ramli saat itu.

Mantan Menteri Keuangan era Presiden Abdurrahman Wahid (GusDur) itu menjelaskan, caranya bank mandiri dibuat untuk ambil over supaya ada umbrella of confident ganti manajemen dan take over sementara dan membuat uang kembali kedalam sistem bank BII pada waktu itu jauh lebih besat dari pada bank Century.

“Sebenarnya Century masalah yang sangat sederhana karena itikadnya adalah hanya mencari ember bocor,” ujarnya.

Baca: PN Jaksel: Penegak Hukum Lain Bisa Tangani Kasus Century

Dua tahun lalu, kata Rizal Ramli dia berkunjung ke penjara Antasari Azhar pada waktu menjadi ketua KPK.

Dia bercerita, suatu hari  Boediono datang sebagai Gubernur Indonesia meminta izin bailout untuk bank Indover di negeri Belanda sebesar Rp 5 triliun dan Antasari ditakut-takuti kalau tidak dilakukan maka kepercayaan terhadap Indonesia rusak dan rupiah anjlok serta investor bisa nggak percaya.

Namun, sambung Rizal Ramli, Boediono tidak tahu kalau Antasari adalah asisten Jaksa Agung Marzuki Darusman.

"Pada saat saya jadi Menko kita utus dia ke Belanda dan diberitahu oleh bank Central Belanda nggak usah khawatir kalau terjadi sesuatu akan dijamin oleh bank central Belanda dan tidak menimbulkan apa-apa," ujar Rizal Ramli.

“Begitu pak Boediono meminta izin ini, Antasari mengatakan, bapak lakukan bailout bank indover Rp 5 triliun, sorenya bapak saya tangkap. Jadi Boediono ketakutan,” Kata Rizal Ramli menirukan ucapan Antasari pada waktu itu.

Selang beberapa waktu kemudian, sambung Rizal Ramli, yang dikenal dengan Jurus Rajawali Ngepret ini, dicari ember kosong lain yaitu bank Century.

"Sebetulnya kebutuhan dananya hanya kebutuhan dana pihak ketiga sebesar Rp 2 triliun kok bisa dibailout sampai Rp 6,7 triliun pasti ada yang bocor," kata Rizal Ramli.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini