TRIBUNNEWS.COM - Marhabban Ya Ramadan.
Akhirnya bulan puasa menjumpai kita lagi.
Di Bulan Suci inilah umat Muslim di seluruh dunia diajak untuk menahan segala hawa nafsu duniawi serta mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Selain itu, di Bulan Suci inilah umat Muslim berlomba-lomba untuk mencari pahala.
Dari bulan suci inilah kadang pula hadir sebuah kisah viral yang menyentuh banyak umat muslim karena usahanya untuk meraih pahala di bulan suci ini.
Hal ini jugalah yang terjadi dalam kisah sosok yang melaksakan Tarawih di bulan puasa tahun lalu.
Kejadian merinding sekaligus mengharukan ini tertangkap dalam rekaman CCTV yang ada di Masjid Al Ittihad, Tebet, Jakarta Selatan, Selasa malam (13/6/2017).
Dalam video tersebut, terlihat ia memakai pakaian warna biru sujud hingga selesai.
Kejadian mengejutkan terjadi saat pria tersebut sempat terjatuh saat rekaat pertama.
Setelah kejadian itu, sang pria ini kemudian berusaha kembali untuk menyelesaikan sholatnya.
Namun saat sujud rakaat kedua, pria ini tak bangun lagi.
Pasca sholat, para jemaah langsung mengerubungi sang pria tersebut untuk melihat kondisinya.
Setelah ditelusuri, pria tersebut ternyata adalah sosok yang bernama Izhar Wicaksana.
Berikut adalah fakta yang terungkap dari kejadian viral tersebut