TRIBUNNEWS.COM - Seleksi administrasi jalur Pendidikan Calon Pegawai Muda (PCPM) Bank Indonesia telah diumumkan pada Kamis dini hari (13/9/2018).
Selama hampir 5 hari pembukaan registrasi online yakni 1 sampai 6 September 2018, kini pengumuman hasil seleksi administrasi ditunggu-tunggu peserta.
Di jalur PCPM ini, Bank Indonesia membutuhkan berbagai bidang studi, yakni:
- Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan
- Akuntansi
- Manajemen
- Keuangan
- Hukum
- MIPA (Statistika dan Matematika)
- Hubungan Internasional
- Teknik
- Ekonomi Syariah
- Teknologi Informasi/Sistem Informasi/ Manajemen Informasi
- Psikologi
- Komunikasi
Jalur PCPM yang dibuka merupakan program pengembangan yang diberikan kepada calon pegawai yang dipersiapkan khusus untuk menjadi pimpinan di Bank Indonesia.