News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ada Intervensi Kepolisian, PPP Muktamar Jakarta Pindah Lokasi Mukernas

Penulis: Reza Deni
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Suasana konferensi pers di Kantor Sekretariat DPP PPP Muktamar Jakarta, Jalan Proklamasi No. 53, Jakarta Pusat, Senin (12/11/2018)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reza Deni

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muktamar Jakarta yang diketuai Humphrey R. Djemat berencana menyelenggarakan Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) pada tanggal 15 sampai 16 November 2018 nanti.

Sekretaris Jenderal PPP Muktamar Jakarta, Sudarto mengungkapkan, Mukernas yang sedianya direncanakan berlangsung di Hotel Acacia, Jakarta Pusat, termyata lokasi pelaksanaannya terpaksa dipindah.

Baca: Romi Yakin Kemenangan Khofifah Berdampak Positif Terhadap PPP Pada Pemilu Nanti

"Ada intervensi "pemeritah" atau pihak polisi tidak mengizinkan pihak Hotel Acasia untuk menjadi tempat Mukernas," ungkap Sudarto dalam konferensi pers di Kantor Sekretariat DPP PPP Muktamar Jakarta, Jalan Proklamasi No. 53, Jakarta Pusat, Senin (12/11/2018)

Padahal di satu sisi, lanjut Sudarto, semua undangan sudah disebar.

"Kami menjadwalkan tempat Mukernas kami pindah di Auditorium Gedung Galeri Jalan Talang Jakarta Pusat," kata Sudarto.

Baca: Sekjen PPP: TKN Jokowi Tak Tertarik Politisasi Pidato Prabowo Soal Tampang Boyolali

Adapun Mukernas tersebut, kata Sudarto, akan dihadiri oleh 34 pengurus dari Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP dari seluruh Indonesia.

"Sebanyak 34 DPW PPP sudah menyatakan siap hadir," ucap Sudarto.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini