Saat penyidik Komisi Pemberantsan Korupsi (KPK) menangkap Remigo, Minggu (18/11) malam, ia menjabat Sekretaris Jenderal (Sekjen) Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi).
Jabatan strategis itu rengkuh sejak Sabtu malam 27 Oktober 2018, saat Nurdin Abdullah sebelumnya Bupati Bantaeng yang terpilih menjadi Gubernur Sulawesi Selatan menyerah terimakan jabatannya kepada Remigo
Kabupaten Pakpak Bharat dengan ibu kota Salak, terletak di jajaran pegunungan Bukit Barisan di Sumatera Utara.
Diperlukan waktu sekitar 6-8 jam perjalanan darat dari Kota Medan menuju ke sana. Kabupaten ini berbatasan tiga kabupaten di Sumatera Utara yakni Dairi sebelah utara, Samosir (timur) dan Humbang Hasundutan (selatan), serta dan Singkil-Aceh (seblah barat).
Setelah KPK menjerat Remigo, kepala daerah Kabupaten Pakpak Bharat bakal kosong atau vakum, sebab Wakil Bupati Maju Ilyas Padang, meninggal dunia di RSUD Tarakan, Jakarta, Selasa (20/2/2018). (amb)