News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Wilmar Salurkan Bantuan Untuk Korban Tsunami di Banten

Editor: Content Writer
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kondisi Kampung Sumur, Kabupaten Pandeglang, Banten setelah diterjang tsunami pada Sabtu (22/12/2018) malam.

Wilmar melalui anak perusahaannya, PT Multimas Nabati Asahan (MNA) menyalurkan bantuan bahan pangan, pakaian, dan kebutuhan sehari-hari lainnya bagi korban tsunami di Banten.

Wakil Presiden Direktur PT Multimas Nabati Asahan MP Tumanggor mengatakan, dalam menyalurkan bantuan tersebut, Wilmar bekerjasama dengan pemerintah kabupaten dan pihak terkait lainnya.

Bantuan tersebut disalurkan di tiga wilayah di Banten, yaitu Kecamatan Angsana dan Labuan di Pandeglang serta Kecamatan Cinangka di Serang. Pihaknya berharap dapat menjadi salah satu yang terdepan dalam menyalurkan bantuan karena lokasi bencana berdekatan dengan lokasi operasi perusahaan yang terletak di daerah tersebut.

"Kami berharap dapat sesegera mungkin menyalurkan agar dapat membantu masyarakat," kata dia di sela penyerahan bantuan di Pandeglang, Senin (24/12).

Bantuan yang diserahkan MNA tersebut berupa minyak goreng 5 metrik ton, gula 4 metrik ton, handuk, sarung, popok bayi, sabun mandi, mie instan, dan biskuit.

Tumanggor menjelaskan, bantuan yang disalurkan itu merupakan kebutuhan dasar yang banyak dibutuhan masyarakat di lokasi bencana. Sebab, saat bencana terjadi umumnya masyarakat kesulitan memperoleh sejumlah kebutuhan sehari-hari.

“Kami terus berkoordinasi dengan pemerintah dan pihak-pihak terkait dalam penyaluran bantuan,” ujar dia.

Seperti diketahui,  telah terjadi tsunami yang di Banten, Lampung dan sekitarnya. Hal itu diduga akibat erupsi Gunung Anak Krakatau.

Informasi lebih lanjut tentang Wilmar Indonesia, kunjungi link berikut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini