News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Artis Terjerat Narkoba

Harapan Tora Sudiro Untuk Jefry Nichol dan Nunung yang Kini Terjerat Kasus Narkoba

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tora Sudiro saat ditemui di kawasan GBK, Jakarta Pusat, Sabtu (28/7/2019).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Tora Sudiro memberikan semangat kepada dua rekannya sesama artis yang saat ini sedang menjalani proses hukum akibat kasus narkoba.

Pertama kepada Jefri Nichol, Tora Sudiro berharap kasus kepemilikan ganja yang menimpa aktor 20 tahun tersebut bisa cepat selesai mengingat karirnya masih sangat bersinar.

“Semoga cepat membaik, cepat selesai, yang terbaik lah, dia bagus kok karirnya lagi bagus, belum sempet satu panggung memang sama dia pokoknya terbaik buat dia,” ungkap Tora Sudiro saat ditemui di kawasan GBK, Jakarta Pusat, Minggu (28/7/2019).

Baca: Firasat Aneh Komandan Kompi TNI AD Sebelum Berhasil Dalam Operasi Penyelamatan Sandera di Papua

Baca: Disebut Akan Nikahi Cut Meyriska Agustus, Ini Kata Roger Danuarta Disinggung Restu Calon Mertua

Sementara untuk Nunung, Tora yang mengaku dekat karena sempat terlibat dalam beberapa projek juga memanjatkan harapan agar mendapatkan jalan terbaik untuk menyelesaikan kasus yang menjeratnya.

“Semoga cepet kelar juga masalahnya Mba Nunung, sama Mas Ian, kenal deket juga sama Mbak Nunung komedian juga kan dia, semoga cepet selesai semoga terbaik buat semuanya,” kata Tora Sudiro.

Kronologi penangkapan Jefri Nichol

Terungkapnya kasus narkoba jenis ganja yang menyeret artis Jefri Nichol (20) bermula dari pengintaian polisi.

Sebelum diamankan, Jefri Nichol mendatangi Pasar Santa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (23/7/2019) malam.

Kedatangan Jefri Nichol ke pasar Santa guna membeli papir di sebuah kios di pasar tersebut.

Begitu keluar dari pasar, sejumlah polisi dari Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan menyergapnya.

Polisi lalu meminta Jefri Nichol menunjukkan tempat tinggalnya.

Baca: Pemasok Narkoba untuk Nunung Kendalikan Penjualan Sabu Dari Dalam Lapas

Baca: Polri Akan Tes dan Cocokkan DNA Pasutri Suicide Bomber dengan Keluarga di Sulsel

Baca: Info BMKG: Peringatan Dini Waspadai Gelombang Tinggi hingga 6 Meter, Berlaku 24-27 Juli

Baca: Ini Alasan Jokowi Jemput Putra Mahkota Abu Dhabi di Bandara Soekarno-Hatta

"Dia (Jefri Nichol) ke (Pasar) Santa membeli papir, untuk melinting ganja. Tim di lokasi menggeledah dia, kemudian menuju tempat tinggal Jefri di sebuah apartemen di Kemang," kata Kepala Polres Metro Jakarta Selatan Kombes Indra Jafar saat jumpa pers, Rabu (24/7/2019).

Indra Jafar menerangkan, polisi menemukan ganja seberat 6,1 gram yang disimpan dalam kulkas.

Jefri Nichol mengakui, ganja itu miliknya.

Polisi kemudian membawa Jefri Nichol ke Markas Polres Metro Jakarta Selatan di Jalan Wijaya, Kebayoran Baru, untuk menjalani proses hukum selanjutnya.

"Saat tes urin, dia (Jefri Nichol) positif ganja. Dia juga mengakui," ujar Indra Jafar.

Indra Jafar mengatakan, dari pemeriksaan sementara, Jefri Nichol mendapatkan ganja dari rekannya berinisial T secara cuma-cuma.

"Dari pengakuannya, baru dipakai dua kali," jelas Indra Jafar.

Kronologi penangkapan Nunung

 Komedian Tri Retno Prayudati alias Nunung ditangkap aparat Polda Metro Jaya terkait kasus Narkoba.

Nunung ditangkap bersama suaminya July Jan Sambiran di kediamannya Jalan Tebet Timur, Jakarta Selatan, Jumat (19/7/2019) pukul 13.15 WIB.

Penangkap berawal ketika polisi mendapatkan informasi dari masyarakat bila kediaman Nunung sering terjadi penyalahgunaan dan transaksi narkoba.

Kepolisian pun akhirnya melakukan upaya penyelidikan hingga akhirnya ditangkap lah kurir narkoba, bernama Hadi Moheriyanto alias Tabu.

Berdasarkan hasil penggeledahan, kepolisian menemukan barang bukti narkoba dari tangan Tabu.

Baca: Pakai Sabu-sabu, Komedian Nunung dan Suami Ingin Tambah Stamina

Baca: Ditangkap Sejak Siang, Komedian Nunung Masih Diperiksa Penyidik

Baca: Penangkapan Nunung dan Suaminya Berawal dari Diringkusnya Kurir Sabu

Kemudian kepolisian melakukan introgasi terhadap Tabu.

"Hasil introgasi tersangka 1 (Tabu), pukul 12.30 WIB, menyerahkan narkoba pesanan tersangka 3 (Nunung) di depan rumahnya," ungkap Argo.

Berdasarkan informasi tersebut, kepolisian pun bergerak cepat dengan mendatangi kediaman Nunung di Jalan Tebet Timur, Jakarta Selatan, Jumat (19/7/2019) pukul 13.15 WIB.

Kemudian, kepolisian langsung melakukan penggerebekan dan mengamankan Nunung bersama suaminya.

dari penggerebekan tersebut, polisi mengamankan barang bukti berupa satu klip sabu seberat 0.36 gram.

Baca: Daftar 15 Wanita paling Dikagumi di Indonesia, Susi Pudjiastuti Urutan Pertama, Najwa Shihab Kedua

Baca: Penjaga Kos dan Warga Gagalkan Pencurian Sepeda Motor

Baca: Prediksi Susunan Pemain Madura United vs Arema FC Liga 1 2019, Skuat Terbaik Tuan Rumah

Setelah itu, kepolisian pun langsung melakukan tes urine terhadap Nunung.

"Hasil test urin juga menunjukkan positif narkotika," ujar Argo.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini