News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Rusuh di Papua

Kader PKB asal Papua Teriakkan Ini Saat Jokowi Tinggalkan Arena Muktamar

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sejumlah kader PKB berfoto bersama Presiden Jokowi di arena Muktamar V PKB di Hotel Westin, Nusa, Bali, Selasa (20/8/2019).

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejumlah kader PKB yang berasal dari Papua dan Papua Barat sontak meneriakan "Papua damai" saat Presiden Joko Widodo meninggalkan arena Muktamar V PKB di Hotel Westin, Nusa, Bali, Selasa (20/8/2019).

Para kader PKB asal Papua yang mengenakan jaket hijau muda tampak memakai mahkota cendrawasih khas Papua.

"Siapa kita? PKB. Papua? Damai," seru salah satu rombongan kader PKB asal Papua.

Mendengar teriakan para kader PKB asal Papua tersebut, Jokowi sontak langsung menghampiri. Mantan Walikota Solo tersebut langsung menyalami mereka satu persatu.

Baca: Timnas Thailand Pincang saat Lawan Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022

Baca: Ramalan Zodiak Besok Rabu 21 Agustus 2019: Hari Terbaik Gemini Bulan Ini, Aquarius Dapat Kabar Buruk

Baca: Pemerintah Diminta Hati-hati, Elite PDIP Duga Kelompok Ini Berada di Balik Kerusuhan Papua

Tidak berselang lama, para kader PKB asal Papua tersebut langsung mengajak Jokowi berfoto bersama.

Salah satu perwakilan rombongan asal Papua, Sarudin, yang juga Ketua DPC PKB Kabupaten Raja Ampat ini mengatakan masyarakat Papua ingin kedamaian.

"Keinginan kami dengan masyarakat Papua. Dengan kondisi hari ini, kami sebagai orang Papua, ingin kedamaian," tutur Sarudin kepada wartawan.

Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri muktamar V PKB di Ballroom Westin Hotel, Nusa Dua, Badung, Bali, Selasa (20/8/2019).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini