News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Serangan Kabut Asap

Kabut Asap Semakin Pekat, Tiga Kampus di Pekanbaru Liburkan Mahasiswanya

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sejumlah kendaraan melintasi jalan yang berselimut kabut asap di Kawasan Plaju, Palembang, Kamis (12/9/2019). Kualitas udara di Kota Palembang semakin memburuk diakibatkan kebakaran hutan dan lahan. (TRIBUNSUMSEL/Abriansyah Liberto)

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Selain siswa sekolah, mahasiswa juga turut diliburkan akibat kabut asap yang makin pekat di Kota Pekanbaru.

Kabut asap itu merupakan dampak kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Riau.

Perguruan tinggi yang meliburkan mahasiswanya adalah Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI), Universitas Riau (UR), dan Universitas Islam Riau (UIR).

Surat pemberitahun libur telah dikeluarkan secara resmi oleh pihak UMRI, Kamis (12/9/2019), yang ditandatangi Wakil Rektor II Bakaruddin.

Rektor UMRI Dr Mubarak Msi saat dikonfirmasi membenarkan perihal tersebut. Aktivitas kampus diliburkan, karena kabut asap pekat.

"Benar. Jumat sampai Sabtu (14/9/2019) aktivitas di kampus kita liburkan," sebut Mubarak melalui pesan WhatsApp, Kamis.

Dia mengatakan, jika kondisi kabut asap berkurang, Senin (16/9/2019), aktivitas perkuliahan akan diaktifkan kembali seperti biasa.

"Diharapkan tiga hari ke depan kualitas udara sudah semakin membaik, maka Senin pelayanan akademik di kampus kita buka kembali," kata Mubarak.

Perguruan tinggi lainnya juga diliburkan karena kabut asap, yakni Universitas Islam Riau (UIR).

Warga yang menggunakan kostum pahlawan super spiderman bersama personil dari BPBD Provinsi Riau dan TNI AD Kodim Kampar 0313 berusaha memadamkan kebakaran lahan di kawasan Desa Rimbo Panjang, Kabupaten Kampar, Kamis (12/9/2019). (TRIBUN PEKANBARU/THEO RIZKY)

Dalam pesan resmi dari pihak rekrotarat yang diterima Kompas.com, kegiatan perkuliahan mulai diliburkan sejak Jumat hingga Sabtu.

"Sehubungan dengan bencana asap yang makin tebal di Kota Pekanbaru, bersama ini disampaikan bahwa Kegiatan Perkuliahan diliburkan pada hari Jumat dan Sabtu (13-14 September 2019). Sementara kegiatan perkantoran tetap aktif seperti biasa (Surat Resmi Menyusul)."

demikian isi pesan yang ditandatangi Rektor UIR, Prof Dr H Syafrinaldi SH MCL.

Baca: Anies Baswedan: Belajar yang Rajin, Biar Kalau Besar Kamu Pintar Seperti Pak Habibie. . .

Hal yang sama juga dilakukan Universitas Riau (UR). Pihak rektorat juga telah mengeluarkan surat pemberitahuan libur mahasiswa. Berikut isi surat pemberitahuan dari rektorat UR yang ditandatangani atas nama rektor Prof Dr Sujianto MSi.

Baca: Uang Nasabah Rp 14 Juta Hilang, BRI Janji Investigasi

"Melihat perkembangan kualitas udara yang semakin memburuk, maka kepada Dekan dan Direktur Pascasarana untuk meliburkan perkuliahan (proses pembelajaran) dimulai hari Kamis 12 September 2019 pukul 13.00 WIB sampai dengan hari Sabtu 14 September 2019".

Seperti diketahui, kabut asap dampak karhutla sangat pekat sejak tiga hari terakhir di Pekanbaru. Kualitas udara yang sangat tidak sehat, membuat sejumlah warga jatuh sakit.

Penulis : Kontributor Pekanbaru, Idon Tanjung
Artikel ini tayang di Kompas.com dengan judul  Kabut Asap Pekat di Pekanbaru, 3 Universitas Liburkan Mahasiswanya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini