Simak peringatan dini BMKG hari ini, Senin (23/9/2019). Waspada wilayah kebakaran hutan lahan dan kabut asap!
TRIBUNNEWS.COM - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyampaikan peringatan dini di sejumlah provinsi di Indonesia besok, Senin (23/9/2019).
Peringatan dini tersebut disampaikan pada situs resmi BMKG, bmkg.go.id.
Senin (23/9/2019), terdapat delapan provinsi yang berpotensi kebakaran hutan atau lahan disertai kabut asap.
Secara keseluruhan, ada 12 provinsi yang mendapat peringatan dini.
Baca: Gempa Hari Ini: BMKG Catat Gempa M 5,1 Guncang Enggano Bengkulu, Tidak Berpotensi Tsunami
Baca: Langit Muaro Jambi Berwarna Merah Akibat Kebakaran Hutan dan Lahan, Ini Penjelasan BMKG
Sejumlah provinsi lainnya berpotensi hujan petir, angin kencang, dan gelombang tinggi.
Berikut daftar peringatan dini BMKG hari ini, Senin (23/9/2019) dilansir bmkg.go.id :
Wilayah berpotensi hujan petir disertai angin kencang :
1. Aceh
Tangse
Pidie Jaya
Subulussalam
Aceh Barat Daya
Aceh Barat
Nagan Raya
Simeulue, dan sekitarnya
Wilayah berpotensi angin kencang :
1. Nusa Tenggara Timur
Wilayah berpotensi gelombang tinggi :
1. Bali (gelombang mencapai 2 meter atau lebih)
Laut Bali bagian Timur
Selat Bali
Selat Badung
Selat Lombok bagian Selatan
Samudera Hindia Selatan Bali
2. Banten
Perairan Selatan Banten
Samudera Hindia Selatan Banten
3. Kalimantan Tengah (gel. 1.25-2.5 meter)
Perairan Selatan Kalimantan Tengah
4. Nusa Tenggara Timur
Perairan NTT bagian selatan
Perairan NTT bagian barat
5. Sulawesi Selatan (gel. 1.25-2.5 meter)
Selat Makassar bagian Selatan
Perairan barat Sulawesi Selatan
Perairan Kep. Sabalana
Perairan Kep. Selayar
Teluk Bone bagian Selatan
Laut Flores
Wilayah berpotensi kebakaran hutan atau lahan dan atau kabut asap :
1. Jambi
2. Kalimantan Barat
3. Kalimantan Selatan
Banjarmasin
Banjarbaru
Banjar
Hulu Sungai Utara
Balangan
Tabalong
Kotabaru
Tanah Bumbu
Tanah Laut, dan sekitarnya
4. Kalimantan Tengah
5. Lampung
Way Kanan
Tulang Bawang Barat
Lampung Utara
Lampung Tengah
Mesuji
Tulang Bawang
6. Maluku
Buru
Seram bagian Barat
Maluku Barat Daya
Kepulauan Aru
7. Nusa Tenggara Timur
8. Riau
BMKG juga memberikan peringatan dini dan info gempa di Indonesia melalui akun Twitter @infoBMKG.