TRIBUNNEWS.COM - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengungkapkan dirinya bersedia membantu di Kabinet Kerja Jilid II 5 tahun ke depan, Senin (21/10/2019).
Wakil Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi yakin Prabowo akan profesional saat bergabung di pemerintahan.
Ia yakin Prabowo tidak akan mengkhianati mandat yang nantinya akan diberikan oleh Jokowi.
Dikutip dari Kompas.com, Baidowi meyakini bahwa Prabowo tidak akan mengkhianati mandat yang kelak akan diberikan oleh Presiden Joko Widodo.
Menurut Baidowi, Prabowo yang merupakan seorang prajurit tersebut akan taat asas, tegak pada peraturan perundang-undangan dan tak akan mengkhianati atasan.
Ia menuturkan, sikap siap sedia yang ditampilkan oleh Prabowo saat ditunjuk membantu di kabinet merupakan sikap kenegarawanan yang ditunjukkan oleh Prabowo.
Oleh karena itu, Baidowi percaya tak akan ada tikung menikung antara Jokowi dengan Prabowo di pemerintahan.
Menurut Baidowi pula, dengan masuknya Gerindra akan memperkuat pemerintahan.
Sebelumnya, Prabowo Subianto yang merupakan Ketua Umum Partai Gerindra mengaku ditunjuk oleh Jokowi untuk menduduki kursi di Kabinet Kerja Jilid II.
Prabowo sendiri diminta membantu Jokowi dalam bidang pertahanan.