News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kabinet Jokowi

Masih 32 Tahun, Angela Tanoesoedibjo Dipilih Jokowi Dampingi Wishnutama sebagai Wakil Menteri

Penulis: Clarissa Fauzany Priastuti
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Angela Tanoesoedibjo

TRIBUNNEWS.COM – Presiden Jokowi kembali mengundang sejumlah tokoh ke Istana Kepresidenan, Jumat (25/10/2019).

Pemanggilan tersebut guna memilih wakil menteri Kabinet Indonesia Maju.

Dilansir dari Kompas TV, ada 12 tokoh yang hadir di Istana Kepresidenan, Jakarta.

Satu di antaranya adalah Angela Herliani Tanoesoedibjo yang cukup mendapat sorotan.

Putri sulung dari pengusaha sekaligus politikus Hary Tanoesoedibjo ini ditunjuk Jokowi untuk mendampingi Wishnutama.

Baca: Mengenal Suami Calon Wakil Menteri Angela Tanoesoedibjo, Menantu Hary Tanoe Bukan Orang Sembarangan

“Saya diberi kepercayaan untuk membantu di bidang pariwisata dan ekonomi kreatif,” ungkapnya di hadapan para awak media.

Angela Tanoesoedibjo (KompasTV)

Angela menyatakan akan banyak berdiskusi dengan Wishnutama dan mengikuti arahan Presiden Joko Widodo untuk membangun 10 destinasi wisata dengan 5 destinasi yang menjadi prioritas.

Ia mengungkapkan ini akan menjadi kali pertamanya bekerja sama dengan pendiri NET TV itu.

Baca: Gagal Jadi Anggota DPR, Angela Tanoesoedibjo Pernah Isyaratkan Masuk Kabinet Jokowi

Selain itu, ia juga menyatakan akan mundur dari segala posisi di bisnis MNC Group.

Dikutip dari laman resmi MNC Group, saat ini Angela menjabat sebagai Komisaris MNC Pictures, Managing Director RCTI, dan Direktur MNC.

Perempuan kelahiran Ottawa, Kanada ini menjadi kandidat termuda yang akan mengisi Kabinet Indonesia Maju, yaitu berusia 32 tahun.

Angela meraih gelar Bachelor of Arts (B.A.) Komunikasi dari Universitas Teknologi Sydney, Australia (2008).

Ia kemudian melanjutkan pendidikannya di Universitas New South Wales, Australia dan memperoleh gelar master pada 2010.(*)

(Tribunnews.com/Clarissa Fauzany Priastuti)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini