TRIBUNNEWS.COM - Pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun anggaran 2019 telah dibuka, Senin (11/11/2019) pukul 23.11 WIB.
Pendaftaran dilakukan secara terpusat melalui laman sscn.bkn.go.id.
Setiap pelamar hanya dapat melamar satu jabatan dalam satu formasi umum atau khusus (cumlaude, disabilitas, putra-putri Papua dan Papua Barat) di satu instansi.
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) ikut membuka lowongan seleksi CPNS 2019.
Total alokasi formasi Kementerian PUPR sebanyak 1.048 formasi.
Terdapat beberapa kualifikasi pendidikan yang mendapatkan alokasi formasi di Kementerian PUPR.
Satu di antaranya adalah lulusan S-1 Teknik Sipil.
Berikut jabatan, unit kerja penempatan, serta jumlah formasi untuk lulusan S-1 Teknik Sipil di Kementerian PUPR.
1. Ahli Pertama - Teknik Pengairan
Jabatan ini akan ditempatkan di unit kerja Direktorat Jenderal Sumber Daya Air.
Jumlah formasi jabatan ini sebanyak 69 formasi yang dapat diisi melalui formasi umum (dapat diisi disabilitas), 15 formasi lulusan terbaik (dapat diisi disabilitas).
Selain itu sebanyak 5 formasi putra/putri Papua dan Papua Barat (dapat diisi disabilitas) dan 1 formasi untuk penyandang disabilitas.
2. Ahli Pertama - Teknik Jalan dan Jembatan
Jabatan tersebut akan ditempatkan di Direktorat Jenderal Bina Marga.
Jumlah keseluruhan formasi sebanyak 75 formasi.
Dengan rincian jenis formasi umum 49 formasi (dapat diisi disabilitas), 20 formasi lulusan terbaik (dapat diisi disabilitas).
5 formasi untuk putra/putri Papua dan Papua Barat (dapat diisi disabilitas) dan 1 formasi untuk penyandang disabilitas.
3. Ahli Pertama - Teknik Tata Bangunan dan Perumahan
Unit kerja jabatan ini adalah Direktorat Jenderal Cipta Karya.
Jabatan ini dapat diisi formasi umum sebanyak 25 (dapat diisi disabilitas), lulusan terbaik 7 formasi (dapat diisi disabilitas).
2 formasi puta/putri Papua dan Papua Barat (dapat diisi disabilitas), serta 1 formasi untuk penyandang disabilitas.
4. Ahli Pertama - Peneliti
Jabatan ini akan ditempatkan di Badan Penelitian dan Pengembangan.
Hanya dua formasi yang dapat mengisi jabatan ini, yaitu 3 formasi umum dan 2 formasi lulusan terbaik.
5. Ahli Pertama - Pengelola Pengadaan Barang/Jasa
Penempatan di Direktorat Jenderal Bina Konstruksi.
Jabatan ini dapat diisi melalui jenis formasi umum sebanyak 81 formasi, formasi lulusan terbaik 18 formasi, dan 3 formasi untuk putra/putri Papua dan Papua Barat.
Informasi mengenai seleksi CPNS 2019 Kementerian PUPR dapat diakses melalui laman resmi mereka cpns.pu.go.id.
Bisa juga memantau perkembangan seleksi CPNS 2019 Kementerian PUPR di beberapa media sosial seperti Facebook di Seleksi CPNS PUPR, Twitter di @seleksicpnspupr, atau Instagram di @bkopupr.
(Tribunnews.com/Febia Rosada Fitrianum)