Lebih lanjut, Jasin menyampaikan, Dewan Pengawas KPK harus mampu memenuhi ekspektasi masyarakat.
Menurutnya, selama ini masyarakat telah memiliki penilaian yang baik tentang kinerja KPK selama empat periode terakhir.
"(Dewan pengawas) harus memenuhi ekspektasi masyarakat yang selama ini telah melihat pimpinan KPK periode pertama hingga periode keempat itu telah menunjukkan kinerja yang cukup bagus lah walaupun di sana-sini banyak kekurangan tapi sudah bagus menurut pandangan masyarakat," kata Jasin.
Ali Mochtar Ngabalin Sebut Independensi Dewan Pengawas KPK Terjamin
Menanggapi adanya kekhawatiran masyarakat soal independensi Dewan Pengawas KPK, Tenaga Ahli Kantor Staf Presiden, Ali Mochtar Ngabalin, menyebut independensi Dewan Pengawas KPK terjamin kuat.
"Kenapa jaminan itu kuat, karena dewan pengawas ini sama sekali tidak memiliki ketergantungan dengan presiden, tidak ada hubungan perintah, instruksi, antara presiden dengan dewan pengawas," terang Ali, dalam wawancaranya yang diunggah kanal Youtube Metro TV News, Minggu (21/12/2019).
"Dia (dewas) adalah lembaga independen yang ada di dalam KPK," lanjutnya.
Karena itu, Ali menegaskan, independensi dewan pengawas dapat terjamin.
Terlebih, rekam jejak anggota dewan pengawas pun telah terpercaya.
"Itulah sehingga harapan yang begitu besar bagi masyarakat, dengan kehadiran dewas ini akan bisa kita jamin tingkat independensi mereka," kata Ali.
"Ditambah lagi, dengan beliau punya jam terbang dan track record yang luar biasa," sambungnya.
Tumpak Hatorangan Komitmen Kedepankan KPK Berantas Korupsi
Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi masa jabatan 2003-2007, Tumpak Hatorangan Panggabean, kini resmi menjabat sebagai Ketua Dewan Pengawas KPK periode 2019-2023.
Tumpak Hatorangan Panggaberan bersama empat anggota Dewan Pengawas KPK lainnya, baru saja dilantik Presiden Joko Widodo pada Jumat (20/12/2019).