TRIBUNNEWS.COM - Pakar Kebijakan Publik, Agus Pambagio kembali mengungkit Pilkada DKI Jakarta yang digelar 2017 lalu.
Dilansir TribunWow.com, Agus Pambagio menyatakan kala Pilkada 2017 lalu dirinya kerap memberikan pesan-pesannya untuk gubernur terpilih, Anies Baswedan.
Terutama terkait soal kebijakan penanggulangan banjir yang dianggap sudah cukup berhasil di era pemerintahan sebelumnya.
Hal itu disampaikan Agus Pambagio melalui tayangan YouTube metrotvnews, Jumat (3/1/2020).
• Menteri PUPR dan Anies Baswedan Beda Pendapat soal Banjir, Jubir Presiden Turut Angkat Bicara
• Jakarta Dilanda Banjir, Pengamat Bandingkan dengan Era Pemerintahan Ahok, Ini yang Dilakukan
Mulanya, Agus Pambagio menyoroti kebijakan Anies Baswedan yang kekeh tak mau merelokasi warga di bantaran Kali Ciliwung.
"Masalahnya kan Anies enggak mau menggusur karena untuk menertibkan DAS (daerah aliran sungai) itu harus menggusur," ucap Agus.
"Karena orang tinggal di sisi sungai, tidak boleh itu."
Agus menambahkan, penggusuran dan relokasi warga di sekitar Kali Ciliwung harus dilakukan secara adil.
Ia pun menyinggung rumah mewah para pejabat yang berada di dekat area Kali Ciliwung.
"Yang digusur bukan hanya orang miskin loh, kalau kita lihat di Kebayoran, di Menteng itu kan rumah-rumah orang berpangkat dan berpengaruh di republik ini," ucap Agus.