Lagu ini menceritakan tentang cinta seorang Dilan yang diwujudkannya dalam bentuk doa yang dipanjatkan kepada Tuhan.
Doa tentang cinta Dilan kepada Milea dan harapan Dilan untuk menjadi pribadi yang dibutuhkan dan tepat bagi Milea.
Adapun kata 'Amin' di akhir lagu ini merupakan sebuah kata yang bermaksna menguatkan konsep doa dalam lirik yang dikandungnya.
Sementara lagu 'Mudah-mudahan' ini menjadi simbol persatuan antara cinta, doa, dan karya.
Sebuah cerita dan perasaan cinta yang dikemas dalam bentuk doa yang tulus dan dituangkan dalam bentuk lagu.
Lalu, bagaimana lirik lagu lain dalam film yang diperankan Iqbal dan Vanesha ini?
Berikut lirik lagu-lagu soundtrack film Milea: Suara dari Dilan yang tayang perdana pada Kamis, (13/2/2020).
Lirik The Panasdalam Bank - Menahemana (feat. Hanin Dhiya)
Duhai, apakah namanya bila aku merasa
Dilanda bermilyar rasa saling meronta?
Serasa hujan airi kemarau yang lama
Maka tumbuh hidup baru di lembah yang sunyi
Sehebat apa pun
Dilanda yang ini
Mampuslah diriku
Musnahlah benakku
Telah aku coba memahami engkau, hanyalah debu
Tetapi, tidak bisa kupungkiri, cinta itu sakti
Wahai, siapakah dirimu, menjinakkan aku?
Bisa menyebabkan semua musyrik karnamu
Cara apakah dirimu pacu jantungku?
Menempatkan aku pada rindu melulu
Bagaimana pun
Engkau kepadaku
Tak perlu 'ku tahu
Urusan dirimu