Laporan Wartawan Tribunnews.com, Danang Triatmojo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebanyak 188 WNI ABK World Dream telah selesai menjalani observasi dan dinyatakan sehat. Mereka diserahkan ke Kemenko PMK untuk selanjutnya dipulangkan ke rumah masing-masing.
Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto bangga dengan para peserta observasi yang bisa meningkatkan imunitas tubuh sehingga terbebas dari virus corona (COVID-19).
"Kalau saudara bisa meningkatkan imunitas terhadap corona, berarti kami pun bisa. Jadi kalau saudara bisa menjadi duta imunitas corona, kita pun bisa," kata Terawan di Dermaga Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil), Tanjung Priok, Jakarta Utara, Sabtu (14/3/2020).
Baca: 5 Gejala Demam Berdarah Dengue yang Sering Disepelekan, dari Demam Tinggi hingga Nyeri Otot
Baca: 68 WNI ABK Diamond Princess Dipulangkan Besok
Terawan juga menyampaikan pesan agar setelah kembali bergabung bersama keluarga dan lingkungan, para peserta observasi bisa membagikan tips kiat meningkatkan imunitas tubuh.
Tujuannya, supaya masyarakat sekitar bisa meniru dan mampu menjaga imunitas dalam menghadapi potensi penularan virus yang mungkin terjadi.
"Kalian harus bagikan tips bagaimana meningkatkan imunitas tubuh supaya bisa hadapi corona dengan baik. Sebarkan, ceritakan," ungkap dia.
"Bagikan resep kalian hidup bersih, dan hidup sehat yang terbukti menjngkatkan imunitas kalian semua" imbuh Terawan.