News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kejaksaan Agung Kebakaran

Siang Ini Bareskrim Periksa 12 Saksi dari Internal dan Eksternal Kejagung

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Theresia Felisiani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gedung Kejaksaan Agung RI di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, tampak ludes usai dilalap si jago merah, Minggu (23/8/2020). Hampir keseluruhan bangunan Kantor Kejagung hangus akibat kebakaran yang terjadi pada Sabtu (22/8/2020) malam hingga Minggu pagi. Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri kembali memeriksa 12 orang saksi dalam penyidikan kasus kebakaran gedung Kejaksaan Agung RI pada siang hari ini, Senin (21/9/2020).

Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigjen Pol Ferdy Sambo mengatakan seluruh saksi yang diagendakan diperiksa siang nantiĀ  merupakan saksi yang sebelumnya pernah diperiksa oleh penyidik.

"Hari Senin (21/09) pukul 13:00 tim penyidik gabungan Polri kasus kebakaran gedung utama Kejaksaan Agung memeriksa 12 saksi dari bagian 131 orang yang pernah dimintai keterangan pada tahap penyelidikan," kata Ferdy kepada wartawan, Senin (21/9/2020).

Baca: Lusa, Bareskrim Periksa 12 Saksi di Kasus Kebakaran Gedung Kejagung

Menurut Ferdy, saksi yang dihadirkan adalah saksi yang berada di gedung utama Kejagung saat adanya insiden kebakaran.

Mereka berasal dari pihak internal maupun eksternal dari Kejaksaan Agung RI.

"Saksi yang diperiksa adalah saksi yang berada di Gedung Utama ketika terjadi kebakaran baik berasal dari luar Kejaksaan (tukang, Red) maupun yang berasal dari dalam Kejaksaan seperti pramubakti dan cleaning service," ungkapnya.

Lebih lanjut, dia menambahkan pemeriksaan dilakukan di gedung Bareskrim Polri dengan mematuhi protokol kesehatan.

"Pemeriksaan dilakukan di Gedung Bareskrim Polri dengan memperhatikan Protokol Kesehatan," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini