News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Dilaporkan ke Polisi Terkait Kasus Mafia Tanah, Dino Patti Djalal : Agak Aneh, tapi Saya Senang

Penulis: Ranum KumalaDewi
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Dino Patti Djalal

Dikutip dari Kontan.co.id, Senin (15/2/2021), sebelumnya, Dino Patti Djalal menyebut Fredy Kusnadi adalah mafia tanah karena telah mengubah paksa kepemilikan sertifikat tanah milik Ibu-nya di daerah Antasari, Cilandak Barat, Jakarta Selatan, tanpa sepengetahuan dan izin mereka.

Dino menegaskan tidak pernah ada transaksi apa pun berkaitan dengan rumah milik ibunya.

Menurut Dino Patti Djalal, itu hanya akal-akalan Fredy saja.

Bahkan menurut, Dino Patti Djalal, keluarganya kaget begitu mengetahui nama sertifikat tanah telah berganti menjadi milik Fredy.

"Keluarga saya sangat kaget bahwa sertifikat rumah itu telah berganti nama ke Fredy padahal tidak ada yang kenal dia," tutup dia.

Mantan Wamenlu RI itu juga telah memberikan bukti keterlibatan Fredy Kusnadi dalam kasus ini.

Pertama, tertangkapnya Sherly, salah satu anggota komplotan yang menceritakan peran Fredy dalam pemalsuan jual beli tanah Ibu Dino Patti Djalal.

Sebut Dino Patti Djalal, Fredy bahkan terlibat dua kasus lain terkait tanah milik Ibu Dino.

Bahkan, kata Dino, Fredy juga telah menggadaikan sertifikat tanah milik ibunya Rp 5 miliar ke sebuah koperasi.

"Sertifikat rumah milik ibu saya (digadaikan) ke suatu koperasi dari sana diuangkan sekitar Rp 4 atau Rp 5 miliar dan dibagi-bagi di antara mereka," ucap Dino.

Dino menyebut sudah memberikan bukti transfer yang diterima Fredy sebesar Rp 320 juta yang merupakan bagian dari hasil pegadaian.

“Yang paling besar jumlahnya mungkin bosnya mungkin dapat sekitar Rp 1,7 miliar yang lain antara Rp 1 miliar dan Rp 500 juta jadi dibagi-bagi antara komplotan ini," tutur Dino.

Lebih lanjut, Dino Patti Djalal akan mengusut kasus ini hingga tuntas.

"Saya tidak takut dengan siapapun dan saya akan memastikan bahwa semua pelaku sindikat ini akan terungkap dan insyaallah tertangkap," tandasnya.

(Tribunnews.com/Ranum Kumala Dewi) (Kontan.co.id/Titis Nurdiana)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini